JALAN SEHAT ANAK KARANGANYAR

Dalam rangka menggiatkan kembali Kampung Ramah Anak RW 16 Karanganyar setelah terbentuknya Gugus Tugas Anak yang melanjutkan estafet kepengurusan sebelumnya, pada hari Selasa, 1 Februari 2022 diadakan kegiatan Jalan Sehat Anak-anak. Kegiatan ini sekaligus untuk memberikan respon bagi anak-anak yang memerlukan wadah organisasi dalam mengelola kegiatan seluruh anak di RW 16. Jalan sehat Anak-anak ini diadakan khusus untuk anak-anak yang ada di Kampung Karanganyar, baik yang berada di RW 16 maupun RW 17 Karanganyar. Kegiatan diikuti oleh sebanyak 112 anak dengan berbagai usia, 5 hingga 17 tahun. Start dan Finish dilakukan di Balai RW 16 Karanganyar. Rute jalan sehat diarahkan di sepanjang tepi bantaran sungai code sebelah timur sehingga tidak mengganggu arus lalu lintas jalan raya dan melewati beberapa wilayah RT di Kampung Lowanu dan juga wilayah RT yang ada di RW 17.

Jalan sehat dilepas oleh Ketua RW 16 Karanganyar, H. Sarmidi, S.Pd., M.Pd., M.Si yang dalam sambutannya setelah seluruh peserta tiba kembali di Balai RW 16 menyampaikan motivasi agar anak-anak lebih bersemangat dalam belajar dan mengembangkan diri, salah satunya belajar berorganisasi melalui kegiatan Kampung Ramah Anak.

Dalam sesi acara kegiatan anak-anak setelah tiba kembali dari menempuh rute jalan sehat, di tengah-tengah acara secara tidak terduga dan tidak direncanakan kegiatan KRA RW 16 ini kedatangan Wakil Walikota Yogyakarta, Bapak Drs. H. Heroe Poerwadi, MA. Beliau berkesempatan mengunjungi kegiatan Anak-anak di Balai RW 16 saat melakukan kegiatan bersepeda yang diadakan oleh staf kantor Pemerintah Kota Yogyakarta. Dalam sambutannya beliau menyampaikan banyak hal dan pesan-pesan kepada anak-anak agar dapat menjadi manusia yang unggul dan menjadi pemimpin di masa depan. Beliau juga berkesempatan memberikan quiz kepada anak-anak dengan hadiah yang telah disiapkan oleh pengurus gugus tugas anak.

Kegiatan anak-anak di gedung Olah Raga Balai RW 16 ini dipandu oleh Sekretaris RW 16, Helmi Kurniawan, sebagai pembawa acara bersama dengan Pramita Syifa Atsari, salah satu pengurus gugus tugas anak. Kegiatan di isi dengan berbagai game anak yang menumbuhkan kreativitas dan kecekatan anak.

Dalam kegiatan lanjutan anak-anak berkesempatan memperoleh hadiah atau door prize yang diberikan oleh warga RW 16 yang ingin berpartisipasi untuk menggembirakan anak-anak. Hadiah yang tersedia jumlahnya melebih peserta sehingga tidak ada anak yang tidak memperoleh hadiah.

PENGAJIAN AHAD PAGI

Pengajian Ahad Pagi, 30 Januari 2022 bakda subuh kembali disampaikan oleh Ustadz Drs. H. Mangun Budiyanto, M.Si. Dalam pengajiannya, Ustadz Mangun Budiyanto menyampaikan materi dengan judul “Menjadi Hamba yang Mencintai dan dicintai Allah”.

Ada 6 poin tanda-tanda cinta kepada Allah yang beliau sampaikan sebagaimana buku kecil yang telah dibagikan kepada jama’ah.

REGENERASI GUGUS TUGAS ANAK KAMPUNG RAMAH ANAK

RW 16 yang memperoleh predikat sebagai Kampung Ramah Anak semenjak tahun 2012, kembali berbenah dengan melakukan regenerasi kepengurusan pada Gugus Tugas Anak yang personilnya telah beranjak dewasa, bahkan sudah ada yang berkeluarga. Oleh karena itu kemudian perlu dilakukan regenerasi agar sesuai dengan yang semestinya.

Pada hari Sabtu, 29 Januari 2021 pukul 20.00, Koordinator Kampung Ramah Anak, Muhammad Iwan, melakukan penyusunan kembali personil kepengurusan Gugus Tugas Anak KRA RW 16. Bertempat di Musholla As Salam sejumlah 21 Anak berusia 10-17 tahun diundang untuk diajak bersama-sama berlatih berorganisasi melalui kegiatan Kampung Ramah Anak. Dalam kegiatan ini dilakukan penyusunan kembali pengurus Gugus Tugas Anak yang melibatkan anak-anak yang diundang dalam acara ini.

Hadir dalam kegiatan ini, Ketua RW 16, H. Sarmidi, S.Pd., M.Pd., M.Si, Seksi Pemuda dan Olah Raga, Drs. H. Indradi, Seksi Pendidikan ex officio Koordinator Kampung Ramah Anak, Muhammad Iwan, dan Seksi Kesehatan dan Kesejahteraan, Sutarmi, S.Pd.

Susunan personil Gugus Tugas Anak yang sudah diperbaharui sebagaimana yang tercantum pada tabel di bawah ini :

KetuaAbbas Rozaq
SekretarisNurlaila Rahmadani
BendaharaSatwika Shafana
Pramita Syifa Atsari
Komisi JaringanHafidz Ikhsan Sulistyawan
Faiza Nur Shakib
Alifa Mustika Cahyani
Komisi PendidikanDanish Zaidan
Nabila Arwintya Sari
Sazkia Griselda Haiyun
Nazula Lintang Rahmadhani
Nadhil R Zakirah Aisyah
Komisi PartisipasiAsha Aslaha Arinto Wibowo
Safira Airani Zain
Marel Isna Zulfi
Rayi Kinarya
Komisi PerlindunganMuhammad Firlan As Sidiq
Naifa
Nova Leilani Putri
Komisi KesehatanNajid Haziq Nasrullah
Judhika Pasca Lindhuaji
Nathaya Caesarearista Ushlifatul Jannah
Zakiyah As Sholiha Dali Darto

RAPAT KERJA PENGURUS RW 16

Pengurus RW 16 periode 2022-2024 telah dikukuhkan oleh Pemerintah Kota Yogyakarta pada bulan Desember 2021 dan mulai efektif melaksanakan tugas per 1 Januari 2022. Dalam rangka penyusunan program kerja RW 16, seluruh pengurus melaksanakan kegiatan rapat kerja pada hari Ahad, 16 Januari 2022. Kegiatan ini dilaksanakan di Pendopo Puncak Becici, Imogiri, Bantul.

Program-program yang telah disusun oleh masing-masing seksi secara umum bertujuan untuk membangun wilayah RW 16 Karanganyar menjadi wilayah yang lebih baik dan maju serta memberikan kontribusi bagi kehidupan seluruh warga RW 16 yang semakin meningkat sejahtera.

Program Kerja RW 16 menghasilkan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan oleh pengurus sepanjang periode kepengurusan 2022-2024 mendatang sebagaimana yang tercantum dalam tabel di bawah ini.

SEKSIPROGRAM KERJA
Keagamaan1. Bersama dengan Takmir Musholla As Salam, mengadakan/menyelenggarakan pengajian:
a. Ahad pagi
b. Songsong romadzon,
c. 1 Muharam
d. Anak-anak
2. Mendorong orang tua memasukkan anaknya untuk dididik baca tulis Al Qur’an di TPA terdekat.
3. Menggalakkan kegiatan masyarakat habis maghrib mengaji.
Pendidikan dan Penerangan1. Memperbaharui Pokja Gugus Tugas Kampung Ramah Anak, baik gugus tugas anak maupun dewasa.
2. Mengaktifkan kegiatan Kampung ramah anak setelah gugus tugas baru terbentuk.
3. Mengaktifkan kembali kegiatan Jam Belajar Mengaji dan Belajar Masyarakat
Keamanan dan Ketertiban1. Segera mengundang para Petugas Ronda dalam rangka penyegaran.
2. Menjadwal kembali Petugas Ronda, apabila dlm satu rumah ada lebih dr satu orang laki2 dewasa yg sdh tidak sekolah wajib ikut ronda atau Donatur.
3. Jimpitan agar tetap diteruskan manfaatnya untuk cek pintu rumah yg diambil jimpitannya dan menggalang dana untuk kamling.
4. Petugas yg sudah dijadwal Ronda agar melaksanakan tugasnya dengan niat ibadah.
Lingkungan Hidup1. Pemangkasan ranting/pohon yg mengganggu kabel listrik/telepon disamping bengkel pak Agus Sulistyo & sebelah utara kios bensin pak Budi ke utara
2. Penghijauan di jalan sisi barat antara bengkel pak Agus Sulistyo sampai pergola jl. Kalijaga, sekaligus pengecatan temboknya (kalau ada ijin dr pemilik)
3. Penghijauan dg menggunakan pot² di tempat yg dipandang perlu.
4. Pengecatan kembali marka jalan di tikungan depan rumah pak Imron, & di ujung jalan depan hotel Olympic
5. Pengelolaan Sampah dan Bank Sampah
Perekonomian, Koperasi dan Pembangunan1. Perbaikan jalan umum yang telah rusak
2. Pengecatan fasilitas Umum
3. Membentuk Koperasi RW 16
Kesehatan dan Kesejahteraan1. Pelayanan Posyandu Balita dan Lansia
Pemuda, Olah Raga dan Peranan Wanita1. Melakukan pendataan pemuda dan pemudi
2. Mengadakan pertemuan bila memungkinkan 2 bln sekali.
3. Lomba-lomba islami, sehat dan menggembirakan
4. Mengolahragakan masyarakat
5. Menyelenggarakan kegiatan jalan sehat sebulan sekali khusus warga RW 16
Kependudukan1. Melakukan update data penduduk untuk penyusunan Demografi Penduduk
2. Pengawasan mutasi penduduk (administrasi masuk dan keluar)
3. Pendataan rumah kost dan kontrakan
Wisata dan Seni Budaya1. Mendesain area Ruang Terbuka Hijau menjadi area bermain anak yang menyenangkan bagi anak sehingga bisa menjadi tujuan wisata anak untuk pengembangan seni dan budaya
Umum dan Hubungan Masyarakat1. Membuat tulisan-tulisan yang bernilai positif di tempat-tempat umum yang mudah dibaca oleh warga masyarakat
Perlengkapan dan Pengelolaan Aset1. Pemasangan CCTV di lingkungan RW 16
2. Memfungsingkan Balai RW 16 sebagai sekretariat bersama RT dan RW

SERAH TERIMA JABATAN KEPENGURUSAN RW 16

Setelah Ketua RT dan Ketua RW se-kota Yogyakarta dikukuhkan oleh Pemerintah Kota Yogyakarta pada tanggal 1 Desember 2021, RW 16 melaksanakan serah terima jabatan kepengurusan periode 2018-2021 kepada pengurus baru periode 2022-2024. Kegiatan serah terima jabatan ini dilangsungkan pada hari Sabtu, 31 Desember 2021 bertempat di Gedung Serbaguna Balai RW 16. Dalam acara ini seluruh pengurus RT dan RW, baik yang lama maupun yang baru diundang untuk mengikuti prosesi serah terima jabatan tersebut.

Serah terima jabatan pengurus RW 16 dilakukan secara simbolis dari pengurus periode 2018-2021 kepada pengurus periode 2022-2024. Karena Ketua RW 16 terpilih masih sama dengan periode sebelumnya, yaitu H. Sarmidi, S.Pd., M.Pd., M.Si, maka serah terima dilakukan oleh sekretaris RW 16 periode sebelumnya, yaitu H. Sutrisno, S.Pd kepada M. Helmi Kurniawan, S.IP sebagai sekretaris RW 16 yang baru.

Susunan Pengurus RW 16 periode 2022-2024 yang telah ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan Lurah Brontokusuman Nomor 31 Tahun 2021 sebagai berikut :

PENGURUS HARIAN

JABATANNAMA
KetuaSarmidi, S.Pd., M.Pd., M.Si
SekretarisMuhammad Helmi Kurniawan, S.IP
BendaharaAgus Sulistyo, S.Pd

SEKSI-SEKSI

KeagamaanH. Sutrsino, S.Pd
Sofyan
Pendidikan dan PeneranganMuhammad Iwan
Antini Kurniawati, S.Pd
Keamanan dan KetertibanDalyono Wijayadi
Dimas Cahyadi
Lingkungan HidupYamino
Satoto
Perekonomian, Koperasi dan PembangunanTri Hardjanto
H. Imron Munaf, S.E
Kesehatan dan KesejahteraanSutarmi, S.Pd
Umi Aisyah
Pemuda, Olah Raga dan Peranan WanitaPuji Santosa
H. Indradi
Wafiroh Sri Rejeki
KependudukanDrs. H. Farid Heryadi
Ahroni Wahyu Hidayat
Wisata dan Seni BudayaWahyudi Nugraha
Daryanto, S.Pd
Umum dan Hubungan MasyarakatNur Rakhman, S.Pd
Quwadi
Perlengkapan dan Pengelolaan AsetEndri Sulistyantara
M. Arief Hertanto

Sebelumnya juga telah dilakukan serah terima pengurus RT di wilayah RW 16, yaitu RT 58 dan RT 59 yang telah berlangsung pada tanggal 26 Desember 2021. Kemudian RT 60 pada tanggal 28 Desember 2021.

Serah terima jabatan pengurus RT 58 dilakukan secara simbolis dari Ketua RT sebelumnya yaitu Tri Harjanto kepada Ketua RT 58 terpilih, Suwito.

Serah terima jabatan pengurus RT 59 secara simbolis dilakukan oleh Ketua RT 59 periode sebelumnya, H. Waldiyono, S.Ag kepada Danang Tri Martana. Kegiatan berlangsung di Gedung serbaguna Balai RW 16.

Terakhir serah terima jabatan pengurus RT 60 dilakukan simbolis dari Widodo Nur Hidayat selaku Ketua RT 60 periode sebelumnya kepada Slamet Zainuri yang telah terpilih menjadi Ketua RT 60 yang baru.

BERITA LELAYU: SEDONIPUN PAK H. BUDIHARJO PS

Keluarga Besar RW 16 Karanganyar kembali berduka cita. Bapak H. Budiharjo PS, salah seorang tetua Kampung Karanganyar, Mantan RK dan Mantan Ketua RW 16 Karanganyar berpulang ke Rahmatullah. Beliau meninggal dunia pada hari Ahad, 28 November 2021 pukul 13.15 dalam usia 77 tahun. Pak Budiharjo merupakan salah satu tokoh di Kampung Karanganyar dan Kelurahan Brontokusuman. Semasa hidup beliau, sejak tahun 70an, sangat banyak kontribusi yang beliau berikan untuk kemajuan wilayah, khususnya di Kampung Karanganyar dan Kelurahan Brontokusuman. Terakhir beliau menjadi salah seorang pengurus LPMK Kelurahan Brontokusuman.

Sebelum dimakamkan, almarhum Bapak H. Budiharjo disemayamkan di Musholla As Salam dan disholatkan setelah selesai sholat asar. Upacara pemberangkatan ke makam dilangsungkan pada pukul 16.30 kemudian jenazah diantarkan ke peristirahatan terakhir di Makam Kampung Karanganyar

Semoga akan tumbuh generasi-generasi pengganti beliau yang dapat meneruskan semangat membangun wilayah di Kelurahan Brontokusuman dan Kampung Karanganyar, khususnya di RW 16 Karanganyar.

Sugeng tindak Pak Budiharjo. Mugi pinaringan papan ingkang ngremenaken, tinampi sedoyo amal kesaenanipun lan dipun paringi pangapunten sedoyo kalepatanipun.

Allahummaghfirlahu warhamhu wa’afihi wa’fu’anhu…

SENAM MASSAL DAN KKN MAHASISWA UAD

Pagi hari Ahad, 28 November 2021 pkl 06.30 Warga RW 16 mulai menggiatkan olah raga. Warga bersama pengurus RW 16 melakukan senam di gedung olah raga komplek balai RW 16 Karanganyar. Kegiatan ini melibatkan Mahasiswa KKN dari Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta. Warga mulai dari anak-anak hingga dewasa dan orang tua cukup antusias mengikuti senam ini karena beberapa waktu lamanya tidak ada kegiatan olah raga di RW 16. Kegiatan ini akan menjadi program lanjutan bidang olah raga pengurus RW 16 periode 2021 – 2024.

Mahasiswa KKN dari UAD tersebut melaksanakan KKN Tematik di Kampung Karanganyar dengan basis di Masjid Al Irsyad Karanganyar. Kegiatan KKN Mahasiswa UAD ini dimulai dari 27 Oktober sampai akhir bulan Desember 2021.

PENGAJIAN AHAD PAGI

Pengajian Ahad pagi bakda subuh tanggal 7 Nopember 2021 menghadirkan penceramah dari luar Kampung. Bapak Drs. H. Mangun Budiyanto, Sekretaris Pembina Tim Nasional Peningkatan Mutu Pendidikan Al Qur’an Indonesia berkesempatan memberikan kajian di Musholla As Salam. Beliau juga salah seorang perintis berdirinya TK Al Qur’an dengan metode Iqro’ pada tahun 1988.

Seperti biasanya Pengajian Ahad Pagi dibuka oleh Koordinator Bidang Ibadah, Bapak H. Sutrisno yang dilanjutkan dengan tadarus Al Qur’an secara lafdziyah yang menggunakan buku Al Waqfu Wal Ibtida’. Tadarus dipandu oleh Bapak Muhammad Iwan yang dibaca dengan irama murottal.

Bapak Drs. H. Mangun Budiyanto yang juga dosen UIN Sunan Kalijaga ini memberikan pengajian dengan tema: Menjadi Pewaris Risalah Rasulullah SAW. Materi yang telah dibuat dengan ukuran buku saku dapat dibaca di bawah ini :

PEMILIHAN KETUA RT DAN KETUA RW

Sebagaimana yang telah diberitakan sebelumnya, pemilihan Ketua RT dan Ketua RW di wilayah RW 16 Karanganyar berlangsung pada hari ini, Ahad, 31 Oktober 2021. Kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Serbaguna Komplek Balai RW 16 Karanganyar ini dilaksanakan secara serentak, baik untuk memilih Ketua RT maupun Ketua RW.

Para pemilih adalah warga RW 16 Karanganyar yang telah mendapat undangan resmi dari panitia pemilihan tingkat RT maupun panitia pemilihan di tingkat RW 16.

Agar dapat dilaksanakan secara tertib dan tidak menimbulkan berkumpulnya warga yang akan memilih dan berpotensi kerumunan, panitia telah mengatur pemilihan dengan jadwal waktu sbb:

  • RT 58 mulai pukul 08.00 – 09.00
  • RT 59 mulai pukul 09.00 – 10.00
  • RT 60 mulai pukul 10.00 – 11.00
  • RW 16 mulai pukul 08.00 – 11.00

Pembagian waktu tersebut di atas untuk masing-masing pemilihan cukup efektif untuk mengantisipasi banyaknya warga yang akan memilih dalam satu waktu dan hal ini dirasakan lebih tertib dan terkondisi dengan baik.

Kegiatan pemilihan serentak ini mendapat perhatian dari Lurah Brontokusuman, Bapak Maryanto., S.E., M.M yang menyempatkan hadir menyaksikan proses pemilihan. Beliau juga berkesempatan memberikan sambutan serta menyampaikan apresiasi kepada seluruh Panitia Pemilihan serta pengurus RT dan RW yang dapat melaksanakan kegiatan pemilihan dengan baik dan tertib serta telah menerapkan protokol kesehatan yang baik pula.

DOOR PRIZE DAN SNACK BAGI PARA PEMILIH

Dalam ajang pemilihan Ketua RT dan Ketua RW ini juga disediakan berbagai macam door prize bagi warga yang hadir dalam pemilihan. Sebanyak lebih dari 200 jenis door prize yang merupakan sumbangan dan partisipasi warga RW 16 menjadikan kegiatan ini semakin semarak. Para warga yang melakukan pemilihan setelah memasukkan surat suara ke dalam kotak suara kemudian dipersilakan mengambil nomor undian untuk ditukarkan dengan doorprize sesuai dengan nomor yang telah diperoleh. Kegembiraan sangat nampak di wajah para warga yang memperoleh doorprize, terlebih door prize yang isinya dianggap cukup bernilai.

Selain mendapatkan door prize, warga yang hadir memilih juga diberikan snack yang dapat dimakan di tempat kegiatan atau bisa dibawa pulang langsung ke rumah.

PENGHITUNGAN SUARA DAN HASIL PEMILIHAN

Pemilihan yang berlangsung mulai pagi hingga siang hari tersebut selesai dilaksanakan tepat pada pukul 11.00 dan seluruh warga yang terdaftar sebagai pemilih telah menggunakan hak pilihnya. Proses selanjutnya kemudian dilakukan penghitungan suara oleh masing-masing panitia pemilihan RT dan RW. Dari penghitungan suara yang telah dilakukan, diperoleh hasil akhir sesuai urutan perolehan penghitungan suara terbanyak sbb :

PEMILIHAN RT 58

Format pemilihan yang telah disepakati oleh Panitia Pemilihan RT 58 adalah dengan pencalonan kandidat. Pemilihan Ketua RT 58 dilakukan dengan cara mencoblos 1 nama calon pada surat suara dan dari hasil penghitungan suara ditetapkan 3 suara terbanyak yang berhak menjadi pengurus RT 58. Sebanyak 5 orang warga RT 58 telah ditetapkan sebagai calon Ketua RT 58. Setelah hasil penghitungan suara diperoleh, maka suara terbanyak menjadi Ketua RT dan 2 suara terbanyak berikutnya melengkapi menjadi pengurus RT 58. Setelah dilakukan penghitungan suara diperoleh hasil sebagai berikut :

NoNama CalonJumlah Suara
1Suwito34
2Taufani Yunandar15
3Agung Sulistyo10
4Arief Noor Rahman5
5Pradono Sunar Yuwono3

PEMILIHAN RT 59

Dalam pemilihan Ketua RT 59, seluruh warga dewasa yang telah berkeluarga dapat dipilih menjadi Ketua RT 59. Cara pemilihan yang dilakukan adalah dengan menuliskan 3 nama calon pada surat suara. Selanjutnya setelah dilakukan penghitungan suara diperoleh hasil seperti tabel di bawah ini. Suara terbanyak menjadi Ketua RT 59 dan 2 suara terbanyak berikutnya melengkapi menjadi Pengurus RT.

NoNama CalonJumlah Suara
1Danang Tri Martana29
2H. Waldiyono28
3Agus Waljono26
4Dalyono Wijayadi22
5H. Farid Heryadi12
6Ahroni Wahyu Hidayat11
7Dimas Cahyadi6
8M. Ribhan Sulstyo Hadi5
9Wafiroh Sri Rejeki4
10Samijo3
11Daryanto2
12Wahyudi Nugraha2
13Luthi Hapsari2
14Tini Yuli Astuti2
15Sofyan1
16Asrini1
17Achiru Maryam1
18Najib Rochim1
19Sri Murni Mujiati1

PEMILIHAN RT 60

Format pemilihan yang dipergunakan di RT 60 sama dengan yang diberlakukan di RT 59. Seluruh warga yang telah berkeluarga berhak dipilih menjadi Ketua RT 60. Cara pemilihan yang dilakukan adalah dengan menuliskan 3 nama calon pada surat suara. Kemudian calon yang memperoleh suara terbanyak menjadi Ketua RT 60 dan 2 suara terbanyak di bawahnya otomatis menjadi pengurus RT membantu Ketua RT dalam menyelenggarakan pelayanan kepada warga. Hasil penghitungan suara sebagaimana tercantum dalam tabel di bawah ini :

NoNama CalonJumlah Suara
1Slamet Zaenuri37
2M. Indriyanto29
3Nur Hidayat17
4Adwi Nugroho16
5H. Indradi14
6Sigit Dwi Andriyanto 14
7Muhammad Iwan11
8Rahmad Suryanto8
9Supartini7
10Teguh Suroso5
11Ari Miyono4
12H. Sugeng Sapto Surjono4
13Antini Kurniawati4
14Quwadi4
15Agus Sulistyo4
16H. Oyong Chaniago4
17H. Sarmidi3
18Heru Kuncoro3
19Yamino3
20Widian Listya Raharja3
21Zufri Wibowo2
22Subinah1
23Hj. Subandiyah1
24Hj. Astuti Rahayu1

PEMILIHAN RW 16

Pemilihan Ketua RW 16 telah ditentukan sebelumnya dengan pencalonan nama perwakilan warga dari tiap RT yang ada di wilayah RW 16. Masing-masing RT mengirimkan sebanyak 8 nama warga untuk dipilih menjadi Ketua RW 16 sekaligus yang akan menjadi pengurus RW 16 masa bakti 2022 – 2024. Sebanyak 24 nama kemudian dilakukan pemilihan dengan cara mencoblos 3 nama yang dipilih. Untuk menentukan Ketua RW terpilih dilakukan dengan musyawarah formatur dari 7 suara terbanyak dari hasil penghitungan suara. Penghitungan suara diperoleh hasilnya sebagai berikut :

NoNama CalonJumlah Suara
1H. Sarmidi, S.Pd., M.Pd., M.Si147
2Muhammad Iwan Setiawan97
3Muhammad Helmi Kurniawan, S.IP55
4Tri Hadjanto53
5Puji Santosa28
6Dalyono Wijayadi21
7Drs. H. Indradi20
9H. Imron Munaf, S.E15
10H. Waldiyono, S.Ag14
11Sutarmi, S.Pd14
12H. Sutrisno, S.Pd9
13Agus Waljono7
14Antini Kurniawati, S.Pd6
15H. Farid Heryadi6
16Agus Sulistyo5
17Muhammad Nur Rakhman5
18M. Danang Tri Martana4
19Ahroni Wahyu Hidayat4
20Dimas Cahyadi3
21Quwadi2
21Wahyudi Nugraha2
22Yamino1
23Satoto0
24Umi Aisah0

Dari tabulasi hasil penghitungan suara pemilihan Ketua RW 16 tersebut di atas, selanjutnya akan dilakukan musyawarah oleh Tim 7 (formatur) yang memperoleh suara terbanyak untuk menentukan Ketua RW 16 dalam waktu 2 hari berikutnya setelah waktu pemilihan sekaligus membentuk kepengurusan RW 16 periode 2022-2024.

PENGAJIAN AHAD PAGI

Materi Pengajian Ahad Pagi bakda sholat subuh di Musholla As Salam pada tanggal 31 Oktober 2021 disampaikan oleh Bapak Gunawan, S.IP yang mengetengahkan macam-macam amalan yang dapat memasukkan seseorang ke dalam Surga. Sebelum materi tersebut disampaikan, seperti biasanya didahului dengan pembacaan Sayyidul Istighfar yang dipandu oleh H. Sutrisno, Koordinator Bidang Ibadah yang dilanjutkan dengan pembacaan Al Qur’an dengan metode lafdziyah Al Waqfu Wal Ibtida’. Kesempatan kali ini tadarus dipandu oleh Bapak H. Rusman Fajar.

Dalam materi pengajiannya, penceramah menyampaikan macam-macam amalan yang berupa Amalan Wajib dan amalan Sunah. Namun ada sebuah amalan yang kebanyakan orang kurang memperhatikan kalau amalan tersebut apabila dilakukan dapat memasukkan seseorang ke dalam Surga. Amalan tersebut bukan amalan yang dilakukan secara fisik, melainkan sebagai amalan hati.

Kemudian dituturkan oleh penceramah sebuah riwayat yang cukup masyhur. Suatu hari, Rasulullah SAW sedang duduk bersama dengan para sahabatnya. Tiba-tiba, beliau berkata, “Sebentar lagi akan lewat di hadapan kalian seorang ahli surga.” Tidak lama setelah itu, lewatlah seorang pria dari kalangan Anshar. Para sahabat menyaksikannya takjub meskipun orang yang disaksikan itu tak menyadarinya.

Keesokan harinya, Rasululah SAW berkata seperti yang beliau katakan sehari sebelumnya. Beliau menunjuk pria yang dinubuatkannya sebagai ahli surga itu. Demikian pula pada hari ketiga ketika orang tersebut lewat.wat orangnya sama.

Alhasil, nubuat Rasulullah SAW tiga hari berturut-turut itu membuat penasaran Abdullah bin Amru. Ia ingin mengetahui amalan apa yang membuat orang dari Anshar itu menjadi ahli surga. Akhirnya, ia terus mengikuti orang itu sampai ke rumahnya. Agar bisa mengamati lebih dekat lagi, Ibnu Amru membuat skenario sehingga dirinya dapat menumpang tinggal di rumah orang itu.

Abdullah bin Amru pun berkata kepadanya, “Wahai saudaraku, ketahuilah, antara aku dan ayahku terjadi perselisihan dan aku bersumpah tidak akan masuk rumahnya selama tiga hari. Bagaimana jika sementara tiga hari ini aku tinggal di rumahmu?”

Orang itu pun menjawab, “Mari, dengan senang hati.”

Selama tiga hari berturut-turut Ibnu Amru tinggal di sana. Namun, ia tidak menjumpai orang itu melaksanakan shalat tahajud atau amalan-amalan istimewa lainnya.

Amalannya sehari-hari seperti kebanyakan orang. Memang, ia tidak pernah sekalipun mendengar orang itu mengucapkan perkataan yang tak baik.

Setelah malam ketiga berlalu, Abdullah bin Amru semakin heran karena tidak menemui amalan istimewa dari orang itu. Keesokan harinya, saat hendak permisi ia berkata kepadanya secara terus terang, “Wahai hamba Allah, ketahuilah, sebenarnya antara aku dan ayahku tidak terjadi perselisihan dan aku pun tidak berjanji untuk tidak menemuinya selama tiga hari. Aku hanya ingin tinggal di rumahmu karena aku mendengar Nabi SAW pernah berkata selama tiga hari berturut-turut, akan muncul di antara kami seorang ahli surga.”

Orang itu terus mendengarkan.

Ibnu Amru melanjutkan penjelasannya, “Dan selama itu pula yang muncul di hadapan kami adalah dirimu. Karena itu, aku ingin tahu lebih dekat mengetahui, apa amalan yang engkau lakukan sehingga Rasul SAW mengatakan demikian. Namun, terus terang saja, selama tiga hari aku di sini tidak pernah kulihat engkau melakukan amalan yang istimewa.”

“Sebenarnya apa rahasia amalanmu yang membuat Rasulullah mengatakan bahwa kau ahli surga?” tanya Ibnu Amru lagi.

Orang itu berkata, ”Ya, benar, amalanku adalah seperti yang kamu saksikan.”

Karena merasa yakin orang itu telah jujur, Ibnu Amru pun pamit. Namun, belum jauh dari rumahnya, orang itu berlari-lari untuk memanggil lagi Abdullah bin Umar pamit.

“Ketahuilah, amalanku adalah seperti yang kamu lihat. Namun, aku tidak pernah merasa iri atau dengki kepada seorang pun atas kebaikan atau kenikmatan yang didapatkannya dari Allah SWT.”

Mendengar itu, Abdullah bin Amru berkata, ”Inilah amalan yang dapat engkau lakukan dan yang belum dapat kami lakukan!”

Hikmah dan pelajaran yang dapat dipetik dari penuturan pengajian tersebut adalah bahwa salah satu amalan yang dapat mengantarkan seseorang masuk ke dalam surga adalah sifat tidak iri dan dengki kepada orang lain. Segala yang ada pada diri kita dan semua orang pada hakikatnya adalah pemberian dan milik Allah SWT. Sepatutnya harus disyukuri dan tidak membandingkan apa yang pada diri kita dengan yang dimiliki oleh orang lain